Program Nonosoft KHOT dibuat untuk membantu saudara-saudara muslim dalam
menuliskan ayat-ayat Al-Qur’an, hadits, do’a-do’a, pelajaran bahasa
Arab maupun buku-buku, artikel dan software multimedia yang membutuhkan
tulisan arab berharakat di dalamnya. Saya berharap dengan adanya
Nonosoft KHOT bisa menghilangkan anggapan susahnya menulis arab di
komputer, karena harus menghafal letak tombol huruf-huruf arab pada
keyboard atau harus melakukan copy/paste simbol dari Character Map untuk
menulis karakter-karakter spesial yang tidak terdapat pada keyboard.
Kesan ‘kaku’ dari tulisan arab hasil pengetikan melalui komputer juga
dapat dikurangi, karena pada Nonosoft KHOT terdapat fasilitas untuk
mengubah huruf-huruf yang diketik tergabung menjadi satu karakter secara
otomatis dengan bentuk yang lebih alami.
Pada Nonosoft KHOT versi 3 ini alhamdulillaah sudah terdapat banyak
perbaikan dan penambahan fitur dibanding versi sebelumnya. Selain itu
juga bisa berjalan baik di atas sistem operasi Windows XP/Vista/7. Tidak
ada masalah meskipun setting Arabic Language-nya dimatikan atau
diaktifkan. Dengan demikian Nonosoft KHOT dapat diinstal bersamaan
dengan program-program yang membutuhkan pengaktifan Arabic Language
semisal Maktabah Syamila. Adanya window tersendiri yang berfungsi untuk
menyisipkan karakter-karakter spesial InsyaAllah akan memudahkan kita
dalam mempercepat pengetikan dokumen. Disediakan juga fasiltas
copy/faste dalam format yang berbeda (RTF, HTML, Image Metafile dan
Bitmap) sehingga teks arab hasil ketikan Nonosoft KHOT dapat dipindah ke
hampir semua program editor teks/gambar.